mengenal ilmu gendam

mengenal ilmu gendam

mengenal ilmu gendam
Beberapa saat yang lalu, ada seorang teman yang bercerita mengenai kejadian yang baru saja menimpa istrinya. Menurut cerita teman tadi, sang istri tengah berbelanja di sebuah pusat perbelanjaan. Saat itu siang hari dan suasana pusat perbelanjaan tengah ramai. Setelah selesai berbelanja, istri teman saya tadi menarik sejumlah uang dari ATM yang kebetulan juga terletak di depan sebuah outlet pakaian. Di sinilah peristiwa gendam terjadi.

Singkat cerita, tiba-tiba teman saya terkejut saat sampai di rumah, istrinya seperti orang linglung yang kebingungan. Baru beberapa hari kemudian, alangkah terkejutnya saat mengecek saldo ATM, isinya telah ludes. Akhirnya, setelah ditelusuri, sepertinya sang istri terkena gendam dari orang yang berniat buruk. Untuk beberapa saat, kesadaran seperti hilang dan seperti terhipnotis saat ilmu gendam bekerja.

Ilmu gendam, merupakan salah satu cabang ilmu metafisika yang dapat mempengaruhi kesadaran seseorang. Dalam masyarakat modern, kita mengenal ilmu hipnotis. Saat terhipnotis, seseorang akan melakukan apa saja yang diperintahkan si penghipnotis. Hipnotis dapat mempengaruhi kesadaran seseorang. Nah, ilmu gendam ini sudah dikenal oleh masyarakat Jawa sejak dahulu. Konon, ilmu gendam lebih kuat daripada hipnotis. Lebih kuat di sini maksudnya adalah dalam kekuatan mempengaruhi seseorang. Kekuatan ilmu gendam juga disebut-sebut mampu bertahan hingga beberapa hari sebelum si korban pulih kesadarannya.

Ilmu gendam dapat mempengaruhi seseorang untuk menuruti seluruh perintah dan kehendak si penggendam. Penggendaman sangat identik dilakukan dengan tujuan tidak baik. Rata-rata penggendaman dilakukan untuk kejahatan. Kejahatan gendam dilakukan dengan sengaja untuk menguras harta benda korban. Modusnya dapat dilakukan dengan berbagai macam cara.
Untuk mendekati korban, biasanya para pelaku gendam akan berpura-pura mengajak bicara korban, berkenalan, hingga sengaja jatuh untuk menarik perhatian korban. Dari kontak inilah kejahatan gendam dapat terjadi. Kebanyakan gendam dilakukan melalui kontak fisik dengan korban, seperti berpura-pura mengajak bersalaman, menepuk punggung, dan lain sebagainya.

Gendam dapat dilakukan di tengah keramaian.

Bahkan, akhir-akhir ini peristiwa gendam sering kali dilakukan di pusat-pusat keramaian seperti di kampus, pasar, supermarket dan mal. Gendam dilakukan secara halus dan tidak tampak mencolok terlihat mata. Korban masih bertingkah layaknya orang normal, tanpa pengaruh kesadaran. Pemberian barang berharga dilakukan dengan sukarela, tanpa paksaan dan tanpa kekerasan. Pelaku gendam sama sekali tak perlu membawa korban ke tempat tenang, karena malah akan terlihat mencolok. Biasanya, pelaku gendam terdiri dari beberapa orang yang membentuk komplotan dengan tugas operasi masing-masing.

Lalu, bagaimana caranya untuk menghindari gendam?

Sebenarnya jika tak ingin menjadi korban kejahatan, tips menghindari penampilan mencolok yang berlebihan dapat selalu anda lakukan. Selain itu, berhati-hati dengan orang asing juga tak ada salahnya untuk tetap waspada agar terhindar dari penyalahgunaan ilmu gendam.

untuk mengatahui lebih lengkap mengenai ilmu gendam, ilmu pelet, ilmu pengasihan, ilmu metafisika, ilmu hikmah, serta mantra pelet, silahkan klik banner berikut ini

ilmu pengasihan ilmu pengasihan
ilmu pengasihan ilmu pengasihan

Posting Komentar untuk "mengenal ilmu gendam"

bulu perindu
Minyak Pelet Sesama Jenis
Jimat Pelet Sesama Jenis
bulu perindu